Foto Ruang Cek-In Di Bandara Pattimura

ruang cek in bandara pattimura
Ruang cek-in di Bandara Pattimura Ambon.
Bandara Pattimura, - Ruang cek-in di bandara Pattimura Ambon diatas di rekam pakai kamera dari smartphone asus zenfone 5 dan telah edit dengan menambah kecerahan warna dengan bantuan program editor foto, yaitu photoscape.

Ruang cek-in di Bandara Pattimura bila pada siang hari sangat sepi sehingga tidak terjadi antrean yang cukup panjang, namun pada pagi hari semua konter cek-in bisa terjadi antrean yang cukup panjang. Dan disana terdapat beberapa konter cek-in dari berbagai maskapai penerbangan nasional yang menyatu dalam ruangan, tidak seperti bandara Soekarno-Hatta yang terpisah dari setiap maskapai memiliki ruang cek-in dan terminal sendiri.

Tips bagi Anda yang ingin terbang tujuan Jakarta, Anda sebaiknya membeli tiket sebelum hari keberangkatan dan usahakan terbang pada pagi hari dengan begitu Anda tidak transit di Makassar atau Surabaya dengan begitu Anda dapat menghemat waktu penerbangan dengan kata lain lebih cepat sampai ditujuan. Dan hindari membeli tiket di calo, namun di Bandara Pattimura Ambon, Aku jarang sekali melihat adanya calo tiket disana. Dan Aku setiap kali mau terbang ke Jakarta selalu membeli tiket di Bandara.

Tips mencapai Bandara Pattimura, - Ada begitu banyak kendaraan menuju bandara Pattimura, seperti angkuta kota Hatu, DAMRI, ojek, taxi (mobil pribadi), jika waktu keberangkatan Anda masih lama, sebaiknya naik angkutan kota Hatu dengan begitu Anda dapat berhemat uang, namun bila waktu Anda kepepet, naik ojek harus nego. 


Comments